Ekonomi

Akhir Januari, Terminal 2F Bandara Soetta Siap Layani Penerbangan Haji dan Umrah

Sumber Foto: Antara

JAKARTA – Direktur Utama Angkasa Pura, Faik Fahmi, menyatakan bahwa Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, yang akan menjadi terminal khusus untuk penerbangan Ibadah Haji dan Umrah, diperkirakan siap beroperasi pada akhir Januari 2025.

Pernyataan tersebut disampaikannya saat mendampingi Menteri BUMN, Erick Thohir, yang meninjau kesiapan terminal pada Rabu (1/1).

“Ini rencananya pak menteri nanti kita akan operasikan di akhir Januari, ini sudah kita selesai semua,” ujar Faik.

Faik berharap Terminal 2F ini dapat mengurangi kepadatan penumpang di Terminal 3 Soetta. Selanjutnya, ia akan berkoordinasi dengan pihak maskapai penerbangan untuk mengatur perihal itu.

“Rata-rata 150.000 orang per hari keluar masuk Bandara Soekarno-Hatta. Dengan adanya Terminal 2F, jemaah umrah akan mendapatkan pelayanan yang lebih nyaman tanpa membebani terminal lainnya,” ujarnya.

“Nanti yang direct flight ke Jeddah akan ke sini. Nah untuk airlines yang mixed passengers, misalnya tidak direct ke Jeddah, misalkan ada penumpang reguler dan umrah, yang umrahnya lewat sini, nanti dari sini ada bus yang kami siapkan untuk membawa ke terminal 3,” tambahnya

Sementara itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir juga mengungkapkan bahwa langkah ini merupakan komitmen pemerintah untuk meningkatkan kualitas layanan penyelenggaraan ibadah haji dan umrah.

“Yang ini notabene acara spiritual tapi secara ekosistemnya belum dirapihkan, kita mulai dari airportnya dulu,” ujar Erick.

Menurutnya, Terminal 2F Bandara Soetta akan menyediakan fasilitas lengkap yang menunjang kenyamanan jemaah umrah, baik reguler maupun VIP. Langkah ini merupakan bagian dari perbaikan ekosistem pelayanan ibadah umrah di Indonesia.

“(Jemaah) umrahnya itu mungkin 1,3 juta sampai 1,5 juta orang per tahun, luar biasa. Karena itu, perlu ada pembenahan. Terminal ini nantinya akan memiliki masjid yang representatif, tempat manasik, serta lounge yang nyaman,” pungkasnya. (YK/dbs)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button